Kosgoro Bukittinggi akan Bersinergi dengan FPII Kembangkan UMKM


Kosgoro Bukittinggi akan Bersinergi dengan FPII Kembangkan UMKM

Bukittinggi - Pada Rabu, 5 Mei 2021, bertempat di Hotel Nikita, di Jalan Sudirman Bukittinggi, Ketua Kosgoro Bukittinggi, H. Syafril dan Forum Pers Independent Indonesia Korwil Bukittinggi - Agam menggelar buka bersama sekaligus konsolidasi 

H. Syafril yang juga merupakan Ketua Kosgoro Kota Bukittinggi  mengatakan, "Silahturahmi buka bersama Kosgoro Bukittinggi dan FPII ini sekaligus untuk konsolidasi dalam rangka bersinergi untuk memajukan program-program kerakyatan, salah satunya dalam memajukan UMKM ," katanya pada Rabu, (5/5/2021). 

Apalagi Kosgoro baru saja meluncurkan terobosan di dunia ekonomi, KOSGORO meluncurkan aplikasi digital. Apalagi tersebut secara resmi diluncurkan di Kantor Pusat KOSGORO di Jalan M.H. Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat.

Peluncuran aplikasi digital KOSGORO ini adalah salah satu bentuk adaptasi atas perubahan. Saat ini kita memasuki era revolusi 4.0, dimana peran revolusi digital sangat besar di dalam masyarakat, ditandai dengan penggabungan informasi dan teknologi komunikasi dalam bidang industri," lanjut H. Syafril yang juga anggota DPRD Kota Bukittinggi. 

Ia melanjutkan, adanya aplikasi digital KOSGORO ini, mengakomodir perubahan dan kebutuhan yang terjadi di masyarakat saat ini. Khususnya Keluarga besar KOSGORO sendiri.

"FPII Korwil Bukittinggi-Agam sebagai wadah organisasi wartawan yang ada di Bukittinggi-Agam akan membantu Kosgoro Bukittinggi untuk terus berperan untuk kemajuan daerah, seperti pemberdayaan UMKM di era digital ini," ungkap Vanni Ryan Putra yang merupakan Ketua FPII Korwil Bukittinggi-Agam. 

Acara silaturahmi Kosgoro Bukittinggi dan FPII Korwil Bukittinggi - Agam sekaligus konsolidasi ini dimulai setelah solat magrib, setelah itu dilanjutkan dengan berbuka bersama. Dalam silaturahmi Kosgoro Bukittinggi dan FPII tersebut mengemuka beberapa pendapat dan saran dari Ketua Kosgoro dan beberapa pengurus yang pada intinya tetap berharap sinergi Kosgoro Bukittinggi dan FPII yang terdiri dari berbagai media adalah kolaborasi yang strategis dalam mendukung program-program Kosgoro untuk kemajuan daerah.  

Acara berlangsung hikmat, Dempy Kurniawan yang merupakan Wakil Ketua FPII Bukittinggi-Agam berharap, "Agar acara silaturahmi seperti terus terjalin dan lebih meriah lagi ditahun depan," harapnya.(*) 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ketua Perkumpulan Pengacara dan Konsultan Hukum Indonesia (PPKHI) Kota Bukittinggi Riyan Permana Putra, S.H., M.H. ajak Pengacara dan Konsultan Hukum Indonesia Bergabung menjadi Anggota Perkumpulan Pengacara dan Konsultan Hukum Indonesia (PPKHI)

Lahirnya Tokoh Muda Penuh Integritas dan Idealisme di Kota Bukittinggi

Dr (cand). Riyan Permana Putra, S.H., M.H., Dipercaya menjadi Pengurus DPD Bapera Sumatera Barat

Riyan Ketua PPKHI Bukittinggi Tanggapi Keinginan PSI Sumatera Barat yang Ingin Menjadi Oposisi di Sumatera Barat. Seharusnya Pola Hubungan Kerja Antara Partai Politik di DPRD dengan Pemerintah Daerah dalam Fatsun Demokrasi Indonesia adalah Sejajar, Seirama, dan Selaras

Berapa Lama Waktu dan Biaya yang Dibutuhkan saat Mengurus Cerai di Bukittinggi?

FPII Korwil Bukittinggi - Agam Gelar Buka Bersama dan Konsolidasi

Ketua PPKHI Bukittinggi Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-4 kepada LAKATAS dan Ungkap Peran Penting LAKATAS sebagai Civil Society

Salah Satu Dugaan Epicentrum Masalah Proyek di Jalan Perintis Kemerdekaan Bukittinggi

Perlunya Penguatan Alutista Maritim Pasca Tenggelamnya Kapal Selam Nanggala 402

Riyan Ketua Perkumpulan Pengacara dan Konsultan Hukum Indonesia (PPKHI) Kota Bukittinggi Tanggapi Penurunan Stok Darah di Kota Bukittinggi dan Tegaskan Ketersediaan Darah Tanggung Jawab Pemerintah Daerah